Kuliah Kerja Nyata Kemitraan Internasional (KKN KI) Periode 2 kembali dilaksanakan di Malaysia. Kegiatan yang diselenggarakan atas kerjasama antara LPPM Unimus dengan Sekolah Indonesia Kuala Lumpu (SIKL) yang dinaungi oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia Kuala Lumpur (KBRI KL).
Kegiatan KKN KI Periode 1 dilaksanakan Unimus di Malaysia pada Bulan Agustus-September 2024 dengan mengirimkan 20 mahasiswa dari 9 Program Studi. Melanjutkan periode sebelumnya, KKN KI Periode 2 juga dilaksanakan di Malaysia pada Bulan Januari-Februari 2025. Periode kali ini Unimus mengirimkan 15 mahasiswa dari 8 program studi. Salah satu tujuan dari kegiatan KKN KI, untuk pembelajaran bagi mahasiswa peserta KKN KI terhadap budaya yang ada di luar Indonesia serta mengenal secara langsung permasalahan di masyarakat Indonesia yang berada di Malaysia. Unimus menugaskan Ns. Satriya Pranata, M.Kep., Ph.D selaku Sekretaris Bidang Penelitian dan Pengabdian Masyarakat untuk menjadi Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dalam kegiatan KKN KI Periode 2. KKN KI Periode 2 dilaksanakan tanggal 31 Januari s.d. 25 Februari 2025. Diharapkan kegiatan kerjasama internasional ini bisa berkelanjutan dan berdampak positif untuk banyak pihak.
No responses yet